Sasana Digital Lab Logo JPG
Blog ›

Yuk, Ketahui Cara Menambahkan Lokasi di Bio Instagram Kamu!

I

Menambahkan lokasi di bio Instagram bisnis kamu bukan sekadar untuk mempercantik bio Instagram bisnis agar bagus dilihat saja ketika ada pengguna yang mengunjungi profil instagram bisnis kamu.

Menambahkan lokasi di bio Instagram ini bermanfaat untuk mengembangkan bisnis kamu. Dengan informasi lokasi yang kamu berikan, membuat orang dengan mudah menemukan lokasi bisnis kamu.

Selain itu, caranya juga mudah. Yuk, simak penjelasannya berikut!

Langkah-langkah Menambahkan Lokasi di Bio di Instagram via Laptop/PC

Berikut adalah langkah-langkah untuk menambahkan lokasi di bio Instagram via desktop.

1. Buka Browser dan Log In Akun Instagram

Langkah pertama, buka browser lalu masuk ke Instagram Log In lalu ketikkan username dan password.

2. Buka Profil Instagram dan Masuk Menu Settings

Kemudian, buka profil kamu dan masuk menu settings atau Pengaturan.

3. Masuk ke Menu Akun

Setelah berhasil masuk menu settings, klik menu Akun.

4. Klik Switch to Professional Akun

Di menu Akan ada banyak menu pengaturan, cari menu Switch To Professional Akun yang berwarna biru. Biasanya akan ditemukan di bagian bawah seperti tampilan berikut.

5. Pilih Bisnis

Selanjutnya, masuk menu berikut. Kamu bisa klik Bisnis lalu klik Next untuk ke langkah selanjutnya.

cara menambahkan lokasi di bio instagram - langkah 5

6. Tentukan Kategori Bisnis

Di sini ada banyak jenis kategori bisnis, kamu bisa memilih kategori yang sangat sesuai dengan bisnis yang kamu jalankan. Lalu klik Next!

7. Isi Bagian Alamat

Pada bagian ini, tuliskan alamat lengkap sebagai lokasi bisnis kamu yang ingin kamu tampilkan di bio Instagram Bisnis. Lalu klik Done!

8. Selesai

Selesai! Lokasi bisnis akan muncul di tampilan bio Instagram Bisnis kamu.

cara menambahkan lokasi di bio instagram - langkah 8

Langkah Menambahkan Lokasi di Bio di Instagram via HP

Untuk menambahkan lokasi di bio Instagram via mobile, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini!

1. Buka Aplikasi Instagram

cara menambahkan lokasi bisnis di bio instagram

Langkah yang paling pertama adalah silahkan kamu buka aplikasi Instagram yang ada di mobile phone kamu.

2. Buka Profil Instagram dan Masuk Menu Settings

cara menambahkan lokasi di bio instagram di hp - langkah 2

Kedua, buka profil Instagram Bisnis kamu lalu masuk menu Settings atau Peraturan yang ada di pojok kanan atas.

3. Masuk Menu Akun

Masuk ke bagian menu akun saat mengubah lokasi  di bio ig

Selanjutnya, kamu pilih menu Akun.

4. Klik Ubah Jenis Akun dan Beralih ke Akun Profesional

cara menambahkan lokasi di bio instagram di hp - langkah 4

Di sini kamu bisa klik Ubah Jenis Akun dan pilih opsi Beralih ke Akun Profesional.

5. Pilih Kategori Bisnis

Langkah selanjutnya, pilih kategori Bisnis dan selanjutnya tentukan kategori bisnis yang paling sesuai dengan bisnis yang kamu punya.

6. Isi Bagian Alamat

Pada langkah ini, tuliskan alamat lengkap bisnis kamu.

7. Hubungkan dengan Facebook

Kemudian kamu akan diminta untuk menghubungkan ke akun Facebook bisnis kamu.

Namun, apabila kamu belum memiliki akun Facebook Bisnis, kamu bisa melewatinya dengan mengklik Jangan Hubungkan ke Facebook Sekarang.

Baca Juga: Kenali 5 Manfaat Facebook Ads Ini untuk Promosikan Bisnismu!

8. Selesai 

Setelah selesai, lokasi yang kamu tambahkan akan muncul di tampilan bio Instargram kamu seperti berikut.

cara menambahkan lokasi di bio instagram di hp - langkah 8

Setelah kamu mengikuti semua langkah-langkah dengan benar, kamu dapat melihat perubahan pada informasi di bio instagram berupa informasi lokasi bisnis yang sudah kamu tambahkan.

Apabila kamu ingin mengubah lokasi bisnis, kamu bisa mengubahnya kembali di profil Instagram dan masuk menu Edit Profil.

Baca Juga: Contoh Bio Instagram Bisnis untuk Tingkatkan Brand Awareness

Keuntungan Menambahkan Lokasi di Bio Instagram

Dengan menambahkan lokasi di bio Instagram, kamu akan mendapatkan beberapa keuntungan, di antaranya:

1. Menginformasikan Kepada Audiens Mengenai Lokasi Bisnis

Menambahkan informasi lokasi di bio Instagram Bisnis, tidak hanya akan mempercantik tampilan Akun Bisnis saat dikunjungi oleh para pengikut. Melainkan akan memberikan informasi yang bermanfaat bagi audiens.

Audiens tidak perlu sulit mencari lokasi bisnis kamu, cukup klik tautan alamat yang ada di tampilan bio. Hal ini memberikan kesan memudahkan audiens yang membutuhkan informasi terkait bisnis kamu loh!

2. Mengarahkan Audiens Apabila Ingin Mengunjungi Toko Fisik

Adanya tautan lokasi bisnis menjadi peluang atau mengarahkan audiens untuk mengunjungi toko bisnis kamu secara langsung.

Beberapa audiens akan merasa lebih senang dengan bisa berkunjung ke toko fisik dari bisnis yang kamu jalankan. Misalnya untuk melakukan kunjungan yang bersifat study banding bisnis dan sebagainya.

3. Meningkatkan Kredibilitas Bisnis di Mata Audiens

Selain itu, adanya informasi lokasi yang kamu cantumkan dalam Akun Bisnis di Instagram akan menunjukkan kredibilitas sebuah bisnis bagi audiens.

Beberapa audiens yang paham mengenai bisnis, akan melihatnya sebagai sesuatu yang dapat dipertanggungjawabkan apabila terjadi hal yang kurang mengenakkan, misalnya penipuan dan sebagainya.

Menampilkan lokasi kadang juga menjadi pertimbangan audiens dalam memilih referensi bisnis yang akan direkomendasikan karena sudah mengetahui lokasi bisnis kamu.

Baca Juga: 5 Cara Mudah Membuat Link Bio Instagram Melalui PC & HP

Penutup

Menambahkan lokasi pada bio instagram bisnis sangat mudah untuk dilakukan. Dengan menambahkan lokasi bisnis, akan memudahkan orang lain untuk menemukan lokasi bisnis kamu.

Keterangan lokasi yang ditampilkan di bio Instagram akan terlihat menarik dan mudah untuk diakses oleh followers Instagram yang ingin berkunjung secara langsung.

Bagi kamu yang ingin memaksimalkan kegiatan promosi melalui peran Instagram Marketing, kursus online ini akan sangat cocok untukmu!

Di dalamnya akan membahas hal-hal mengenai fondasi utama dalam melakukan promosi, copywriting, content marketing plan, hingga audit media sosial. Tunggu apa lagi? Yuk segera daftar kursusnya di sini!

Bagikan Artikel Ini

Rekomendasi Kursus Jualan Online

  • Daftar

atau Daftar menggunakan

Kehilangan password? Silakan masukkan Username atau alamat email Anda. Anda akan menerima Link/Tautan untuk membuat kata sandi baru melalui email.